Talenta Muda Mendunia: Siswa SMK Pariwisata Metland School Sabet Juara 1 di La Cuisine SIAL Interfood 2025

Talenta Muda Mendunia: Siswa SMK Pariwisata Metland School Sabet Juara 1 di La Cuisine SIAL Interfood 2025

 

Dunia kuliner internasional kembali dikejutkan oleh bakat-bakat muda dari Indonesia. Siswa dari SMK Pariwisata Metland School berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 (Gold Medal) oleh Yoel Ivander Theophilus dalam ajang bergengsi La Cuisine Competition yang diselenggarakan di pameran SIAL Interfood 2025, JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Kemenangan ini menjadi bukti nyata kualitas pendidikan vokasi di Indonesia, khususnya dalam bidang hospitality dan tata boga, mampu bersaing di level profesional.

Dengan raihan juara 1 ini, SMK Pariwisata Metland School semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu sekolah pariwisata unggulan yang konsisten mencetak sumber daya manusia siap kerja dan berprestasi. Kemenangan ini diharapkan menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berinovasi dan tidak ragu menunjukkan kemampuannya di panggung internasional.

Prestasi di SIAL Interfood 2025 ini juga menjadi kado indah bagi sekolah dan bukti bahwa lulusan SMK memiliki peluang karier yang sangat luas di industri kuliner dunia.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *